Cara Remote Serial Console Perangkat Cisco di Linux
fathurhoho

Cara Remote Serial Console Perangkat Cisco di Linux

Published by:
Jika menggunakan sistem operasi Windows, kita dengan mudah dapat meremote switch atau router cisco, atau perangkat apapun yang menggunakan kabel serial untuk mengkonfigurasinya secara langsung. Cukup dengan menggunakan aplikasi Putty, SecureCRT, atau program emulasi yang lain.

Cara Console Perangkat Cisco di Windows

  1. Pilih COM yang sesuai, nomor port ini bisa diketahui dengan melihat device manager
  2. Protocol serial, 8 nilai data bits, parity none, dan stop bits bernilai 1.
    Dengan tidak mencentang apapun pada bagian flow control.
  3. Enter, selesai :))

Nah bagaimana jika ingin meremote perangkat Cisco di Linux? Disini saya menggunakan Ubuntu 16.04 LTS & Fedora 26 Workstation dan Cisco Catalyst Switch 3750 Series

Cara Console Perangkat Cisco di Linux

Saya asumsikan kita sudah memiliki kabel serial. Cisco biasa menyertakan kabel ini ketika kita membeli perangkatnya. Laptop sekarang biasanya tidak lagi memiliki port serial, sehingga kita membutuhkan Serial-to-USB Converter.

Saya mempraktekkan hal ini dengan Cisco 3750 Catalyst Switch. Menariknya, Catalyst 3750 memiliki port Rj45 dan juga USB seri B untuk koneksi serial.

usb-serie-b-port-console
Cisco 3750 USB Serie B Console Port
console-port-3750-catalyst
Cisco 3750 RJ45 Console Port
Bedanya hanya kecepatan port USB seri B ini dapat mencapai 115,200 Kbps, sangat bermanfaat jika suatu saat ingin upgrade IOS melalui XModem.

Baiklah.

Di linux kita akan menggunakan aplikasi 'minicom' yang konfigurasinya akan sedikit berbeda dengan Putty, Hyperterminal dll seperti di Windows. Tentu semuanya dikonfigurasi melalui CLI, bukan GUI.

Pertama, install minicom dengan:

Ubuntu 16.04:
$ sudo apt install minicom
Fedora 26:
$ sudo dnf install minicom

Kedua, ketahui lokasi port serial yang kita gunakan.

Gunakan perintah: 
$ dmesg | grep tty
usb-to-serial-location-linux
Serial Cable Port Location
Gambar diatas terlihat ada 2 kabel serial yang terhubung ke laptop saya, karena memang saya menggunakan keduanya, lokasinya yakni:
- /dev/ttyUSB0
- /dev/ttyACM0

Setelah itu, kamu dapat membaca menu help minicom dengan: $ minicom -help
atau langsung saja dengan menggunakan setup mode: 
$ sudo minicom -s
minicom-setup-mode
Minicom Setup Mode
Saya asumsikan kabel terhubung di /dev/ttyUSB0

minicom-serial-port-config
Minicom Serial Port Setup
  • Gunakan arrow key untuk berpindah kebawah dan keatas.
  • Gunakan huruf A, B, C dan seterusnya untuk memilih menu.
  • ESC untuk exit, dan ENTER untuk save.
  • Save setup as dfl jika ingin menyimpan ke pengaturan default, atau save as <beri nama file>.
  • Setelah itu pilih Exit from Minicom.

Terakhir

$ sudo minicom
Komputer akan terhubung dengan perangkat yang akan di remote.

linux-minicom
Remote Serial with Minicom in Linux
Sekian cara meremote perangkat Cisco di Linux.
Semoga bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijak